Sebuah sepeda motor trail bernopol W 4755 NBB milik Moch. Nur Romadhoni warga asal desa Wedi Kecamatan Gedangan Sidoarjo raib digondol maling. Aksi pencurian yang dilakukan oleh empat kawanan pencuri ini terekam cctv.
Aksi pencurian terjadi pada Jumat, (1/10) sekitar pukul 03.00 Wib. Korbannya menimpa Moch. Nur Romadhoni. Menurut korban, aksi pencurian ini ini merupakan kali kedua setelah sebelumnya sepeda motornya hilang digondol kawanan pencuri sejak enam bulan belakangan.
Aksi itu pun terekam cctv rumahnya. Berdasarkan pantauan cctv, aksi itu dilakukan oleh empat orang dengan kurun waktu tak kurang dari dua menit.
“Sudah dua kali ini sejak enam bulan lalu. Dan pelakunya sama (berdasarkan cctv),” jelas Korban, Rabu, (6/10/2021).
Aksi pencurian terbilang nekat. Selain dilakukan pada saat menjelang shubuh, rumah korban juga berdekatan dengan musholla. Empat kawanan pencuri ini juga terbilang mahir dalam melakukan aksinya, terutama saat menjebol gembok dan motor yang sudah terkunci setir dengan baik.
Bahkan mereka hanya perlu kurang dari dua menit untuk menjebol gembok dan membawa kabur motor milik korbannya.
“Mereka punya tugas masing-masing. Ada yang mengawasi sejak Kamis malam, tapi saya tidak mencurigai gerak gerik mereka sebelumnya,” tambahnya.
Aksi pencurian ini sudah dilaporkan ke Mapolsek Gedangan untuk segera ditindaklanjuti. “Harapannya, motor saya bisa ketemu. Dan pelakunya bisa segera tertangkap,” tandasnya. (han)